Penyakit

Home / Penyakit

BATUK

Batuk adalah salah satu keluhan yang sering diungkapkan pasien kepada dokter. Batuk sebenarnya adalah suatu cara yang penting bagi tubuh kita untuk membersihkan tenggorokan dan saluran pernafasan kita. Tetapi batuk yang berlebihan dapat berarti bahwa kita mempunyai suatu gangguan atau penyakit.
              
Batuk ada yang kering, ada pula yang produktif. Batuk produktif adalah batuk yang berdahak. Dahak disebut juga sputum atau riak.
Batuk dapat akut atau kronik. Batuk akut biasanya timbul mendadak. Seringkali disebabkan oleh masuk angin, influenza, atau infeksi sinus (sinusitis). Batuk akut biasanya hilang setelah 2 sampai 3 minggu. Batuk kronik biasanya berlangsung lebih dari 2 sampai 3 minggu.
 
GEJALA BATUK YANG DAPAT DIKENALI
Gejala penyakit batuk biasanya muncul secara mendadak. Ada satu hal yang perlu Anda ketahui, yaitu bahwa batuk ini dapat berfungsi untuk membersihkan tenggorokan dan saluran pernapasan agar menjadi bersih dari kotoran yang ada di sana. Jika batuk yang dialami berlebihan, maka ini dapat dikatakan sebagai penyakit dan harus segera diatasi sesegera mungkin. Batuk ini juga dapat ditimbulkan dan disertai dengan adanya gejala masuk angin, sinusitis, dan influenza.
 
Bila batuk yang dialami oleh seseorang mengandung dahak yang berlebihan, sebenarnya ini juga bertujuan untuk membersihkan saluran pernapasan karena semua kotoran yang ada dalam tenggorokan juga dapat diangkat keluar. Sebagai refleks fisiologis, batuk ini dapat juga berfungsi untuk melindungi tubuh dari benda-benda asing yang masuk pada tenggorokan. Ada beberapa faktor penyebab batuk. Misalnya adalah terjadinya peradangan pada lapisan lendir luar pada saluran pernapasan. Bila terjadi batuk berdahak akut, maka ini disebabkan karena infeksi oleh virus atau bakteri, seperti campak, influenza, dan Tubercolosa. Selain itu, ada juga batuk yang tidak disertai dengan dahak yang disebabkan oleh adanya infeksi, misalnya debu, asma dan alergi.
 
FAKTOR LAIN Yang Dapat MENYEBABKAN BATUK
Selain adanya batuk berdahak yang ditimbulkan karena adanya infeksi, ada pula penyebab batuk yang disebabkan oleh penyakit kanker, kebiasaan merokok, dan juga adanya kelainan dalam tubuh terutama terjadi pada saluran pernapasan atau disebut dengan bronkitis.
Walaupun begitu, penyebab umum dari batuk adalah influenza serta adanya peradangan pada organ paru-paru. Agar tidak semakin parah, batuk yang ditimbulkan oleh sebab apapun ini harus segera diobati karena jika dibiarkan saja maka ini dapat menyumbat saluran pernapasan. Untuk mendapatkan obat yang tepat, Anda diharuskan untuk mengetahui gejala penyakit batuk yang timbul.
 
     PENCEGAHAN:
  1. Jangan merokok dan jangan berada dekat-dekat dengan perokok.
  2. Jika anda memiliki alergi musiman usahakan tetap di dalam ruangan selama allergen udara sedang banyak-banyaknya. Jika memungkinkan, tutuplah jendela dan gunakan AC. Hindari kipas angin yang menarik udara dari luar ruangan. Mandilah dan gantilah baju sesudah berada di luar ruangan.
  3. Jika anda memiliki alergi sepanjang tahun, jangan gunakan bantal dan kasur kapuk, gunakan pembersih udara (air purifier) dan jangan piara hewan peliharaan, dan hindari pencetus lainnya.
  4. Cuci Tangan. Banyak Faedah untuk kebiasaan yang satu ini. Virus flu kebanyakan disebarkan melalui kontak langsung, karenanya menjadi hal yang paling penting untuk rajin mencuci tangan dengan sabun atau larutan anti bakteri dan air mengalir. Serta hindari pula menggosok mata atau hidung jika belum mencuci tangan.
  5. Banyak Minum Air Putih. Ini merupakan salah satu resep dari orang tua yang cukup paten. Biasanya bila sudah ada tanda2 akan batuk pilek usahakan perbanyak konsumsi Air Putih, lebih baik lagi bila di minum hangat.
  6. Bawalah tisu saat bepergian. Simpanlah tisu yang bisa digunakan saat berada di tempat umum atau disekitar orang lain, serta menjaga jarak dengan orang yang memiliki gejala-gejala batuk pilek. Tiga hari pertama merupakan waktu yang paling menular.
  7. Istirahat yang cukup. Stres dan kurang istirahat bisa menurunkan sistem kekebalan tubuh sehingga lebih mudah tertular penyakit. Istirahatlah yang cukup dan usahakan agar tidak kurang tidur. Karena ketika tidur, otak akan beristirahat dan tubuh mengisi ulang energi serta melawan setiap infeksi.
  8. Mengonsumsi makanan tertentu. Sayuran berdaun hijau seperti bayam dan buah-buahan yang kaya vitamin seperti jeruk bisa memberikan nutrisi dan vitamin yang membantu tubuh melawan infeksi serta meningkatkan kekebalan tubuh. Beberapa makanan diketahui bermanfaat untuk mengatasi batuk seperti bawang mentah berguna menghilangkan dahak, akar kunyit untuk batuk kering dan secangkir jus anggur yang dicampur 1 sendok teh madu disarankan untuk mengatasi batuk.
  9. Menghindari makanan junk food. Mengonsumsi makanan junk food bisa membuat tubuh menjadi lemah dan rentan terhadap penyakit. Karena itu hindari makanan ini tapi gantilah dengan sayuran dan buah-buahan untuk kekebalan tubuh yang lebih baik.
  10. Melakukan olahraga. Olahraga secara teratur bisa membuat tubuh mendapatkan udara segar dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

       
SEHAT itu MURAH, MUDAH dan MEMBAHAGIAKAN.
GO BREAKTHROUGH

Learn More

If you can think of anything we missed, let us know by sending your mail to :
careonline@breakthrough-generation.com
or
superb.breakthrough@gmail.com